Jamu Uyup-Uyup

Uyup-uyup merupakan jenis jamu turun-temurun yang terkenal di kalangan masyarakat desa. Jamu uyup-uyup atau yang juga disebut sebagai gepyokan adalah jamu yang bagus untuk ibu yang baru melahirkan. Pasalnya jamu ini digunakan untuk meningkatkan produksi air susu ibu (ASI) pada ibu yang sedang menyusui.

Di samping itu, ada khasiat lain dari jamu uyup-uyup yaitu menghilangkan bau badan yang kurang sedap, baik pada ibu maupun anak. Bahan baku jamu uyup-uyup sangat bervariasi, tergantung dari si pembuat jamu. Namun pada umumnya, jamu ini selalu menggunakan bahan empon-empon. Empon-empon terdiri dari kencur, jahe, bangle, laos, kunir, daun katu, temulawak, puyang, dan temugiring.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Gulir ke Atas
small_c_popup.png

Let's have a chat

Bantuan langsung Perpustakaan Amarta