Tanaman hias : Gelombang Cinta
Kingdom: Plantae
Divisi: Magnoliophyta
Kelas: Liliopsida
Ordo: Alismatales
Famili: Araceae
Genus: Anthurium
Spesies: Anthurium plowmanii
Manfaat:
Mengobati diabetes, sebagai obat bengkak tenggorokan, mengobati bengkak mulut, untuk relaksasi, mengobati gangguan ginjal, penghilang stress.
Morfologi:
Tanaman anthurium mempunyai perakaran yang banyak dan berwarna putih, serta pertumbuhannya menyebar ke segala arah. Tanaman anthurium mempunyai batang yang tidak terlihat karena terbenam di dalam tanah atau media tanam. Jika sudah dewasa, batang anthurium akan berkembang dan membesar menjadi bonggol. Batang anthurium berbuku-buku, tidak berkayu dan cenderung berair. Tanaman anthurium memiliki susunan daun yang kompak dan tebal serta kaku. Bentuk daunnya bermacam macam mulai dari berbentuk seperti jantung, lonjong, lancip dan memanjang. Ujung daun meruncing serta pertulangan daun besar dan menonjol. Permukaan daun mengkilap dan terdapat gurat yang terlihat jelas.Panjang daun anthurium ini sekitar 10 sampai 30 cm.Tanaman anthurium memiliki buah yang berbentuk bulat dan menempel di tongkol. Buah anthurium muda berwarna hijau dan buah matangnya berwarna merah.
Tidak Ada Komentar
Keren